Selasa, 27 November 2012

Mari Menggambar!

Heeyy blog baruuu,
Berhubung ini post pertama saya disini, jadi, ada baiknya kalau saya sedikit merendahkan diri, sebelum menyombongkan diri dengan adanya post-post selanjutnya hahaha.

Ehm,
saya suka sekali menggambar sejak kelas 1 smp, saya masih ingat satu-satunya pelajaran sekolah yang saya sambut dengan senyum riang hanya pelajaran kesenian, dan selalu merasa puas saat lukisan atau gambar saya di puji oleh guru - yang ternyata saya baru tau setelahnya kalau guru tugasnya memang memuji gimanapun hasil karya muridnya. Seperti layaknya anak TK/SD dipuji lalu pulang dengan hati yang bahagia. Damn.

Ehm,
kalau dipikir-pikir, dan dihitung dengan rumus pitagoras dan massa berat bumi dibagi berat badan Einstein waktu bayi (biar kedengeran pinter aja sih) :
3th SMP + 3th SMA + 4th Kuliah + 4th kerja = 14th bermain dengan kuas - pensil - spidol - pulpen.
Walaupun kedengarannya sangat sombong, sungguh itu hanya kedengarannya saja hahaha.
Faktanya, baru saat kuliah saja saya bener-bener diajarkan cara menggambar, yaiyalah ya, kan saya ini lulusan dkv, dan baru beberapa tahun terakhir saya benar-benar ngerasa pengen melatih otot tangan ini lebih serius, dan otot komputer saya pastinya. jadi gambar saya masih jauh dari kata sempurna. Ah, yang penting hati saya senang! HA!

iya, kuncinya adalah "SENANG", karena, buat saya, menggambar itu sama seperti curhat kepada sahabat, bedanya kalau yang ini sama kertas. Disaat saya lagi menggambarlah saya benar-benar jujur dengan diri sendiri dan orang lain. Wow, kalimatnyaaa..CATET

akhir kata,
sebenernya tulisan ini ga ada kesimpulannya. Hanya celotehan aja. Tapi kalau saya dipaksa menarik kesimpulannya (pengen banget dipaksa)..sebenarnya saya juga ingin menyemangati orang-orang yang merasa rendah diri dengan hasil gambarnya sendiri, yang niatnya gambar jerapah malah jadi gambar amoeba, Tenang! tidak ada kata terlambat untuk belajar menggambar, semangaaat \(^0^)/

dan cuma mau bilang : Mari (mengumpulkan) Gambar Apapuuuuunn!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar